Cara Memperbaiki Printer Canon iP2770, mP258, mP287 Error B200

Cara Memperbaiki Printer Canon mP287 Error B200

Cara memperbaiki / service  printer canon iP2770, mP258, mP287 Error B200. Pengguna printer canon tipe ketiga tadi sering kali printer mengalami error B200.

Indikasi kerusakan printer canon iP2770, mP258, mP287 Error B200 :
- Saat dihidupkan printer hanya diam, rumah cartridge / carriage hanya diam tidak bergerak.
- Lampu power dan lampu power berkedip bergantian 1x.
- Pada layar monitor komputer menunjukkan kode error B200.
- Untuk printer canon seri mP258, mP287 pada panel display biasanya menunjukkan code error P10.


Solusi cara memperbaiki printer canon iP2770, mP258, mP287 Error B200 :

Cara service Printer Canon iP2770, mP258, mP287 Error B200

Langkah 1 - Cek cartridge printer hitam dan warna ( pg-810 dan cl-811)
- cek di printer yang masih normal, apakah cartridge masih normal / detect.
- bersihkan chip conector jika kotor, jika cartridge tidak detect.
- jika tetap tidak detect berarti cartridge harus diganti.

Cara service Printer Canon iP2770 Error B200

Langkah 2 - Cek rumah cartridge / carriage
- bersihkan chip detector rumah cartridge terkadang terkena cairan tau basah karena cipratan tinta. Bila perlu bongkar rumah cartridge bersihkan jika ada cairan / tinta.
- ganti printer dengan carriage / rumah cartridge yang normal.
- cek pula kabel flexibel pada rumah cartridge menggunakan AVO meter.

Memperbaiki Printer CanonmP258, mP287 Error P10

Langkah 3 - Ganti dengan Power Supply / Adaptor yang normal

service Canon P258, mP287 Error P10

Langkah 4 - Cek Mainboard / Logic Board
Dari pengalaman kerusakan printer canon iP2770, mP258, mP287 Error B200 banyak disebabkan oleh kerusakan Mainboard / Logic Board.

Cara memperbaiki Mainboard / Logic Board printer canon iP2770, mP258, mP287 Error B200 :
- Buka casing printer, lepas board

service Printer Canon Error P10

- Buka isolasi serabut warna hitam, biasanya banyak komponen yang rusak dibagian ini, namun biasanya komponen yang sering rusak pasa bagian resistor dengan kode R301.

Printer Canon P258, mP287 Error P10

- Cek komponen tersebut pada mainboard menggunakan AVO meter dalam keadaan normal komponen tersebut menunjukkan pada angka 500 ohm, jika jauh lebih dari itu kemungkinan besar resistor tersebut putus.
- Lepas resistor tersebut bisa menggunakan solder / brower, memang sulit bagi yang belum terbiasa karena ukuran komponen resistor yang begitu kecil. Ganti dengan resistor yang masih normal dengan nilai yang sama tau yang setara.
- Rakit mainboard printer kemudian coba nyalakan. Kebanyakan sampai proses ini printer sudah normal kembali. Namun jika masih error B200 ada kemungkianan komponen lain pada mainboard yang putus.

18 comments:

wah lengkap sekali, informasi yg aqu dapat. machasih gan

Terimakasih banget infonya sangat bermanfaat...

Gan klo printer canon mp258 pas di colokin kabel power langsung nyala alarm nya. Itu apanya ya gan. Tolong informasinya. Trimakasih sebelumnya.

Semoga bermanfaat..makasih ilmunya

gan kalo ip2770 g mau connect ke semua komputer penyebabnya apa ya gan? padahal driver dah ke'instal di komputer, kabel dh ganti yang baru. tetep ga mau connect. padahal printer lain langsung connect. mohon pencerahannya ya gan. Thanks

terima kasih akan saya coba gan, punya sy sdh 3 printer yang spt tu tp lngsung sy gudangkan, mungkin sy akn cek lg brngkali msih bs

gan mohon info kira kira nilai resistor yang di tandai berapa,soalnya printer saya persis resistor yang di tandai itu hangus kaya terbakar
makasih ..

Aduh mantap artikel ya..... terimakasih kang kasep... nuhun pisan.

nih dari saya dikasih bintang tujuh biar gak sakit kepala, hehe.....

gan gimana cara memper baiki printer ip2770, saat msuk ke reset mode bukan lampu hijau nya yang nyala tapi lampu orange

Ok jadi paham semua saya makasih bos

Ok jadi paham semua saya makasih bos

Ok jadi paham semua saya makasih bos

Ok jadi paham semua saya makasih bos

Mohon infonya kali mainboard IP 2700 itu sama gak sama 2770?

Mau tanya printer aku gak mau nyala setelah kabelnya kena tinta print.
Mohon bantuannya admin

Saya baru saja mengganti adaptor pinter canon ip2770 setelah di ganti katrik lari kencang nabrak samping kanan hingga menimbulkan suara brak keras dan macet, printer di matikan dihidupkan kembali masih sama, dan ini sudah diulangi terus, bagaimana solusinya ya gan, mohon info,trims, Pak Awal supriyadi

Posting Komentar

Mohon berkomentar sesuai dengan topik pembahasan. Mohon baca artikel dengan lebih teliti sebelum bertanya.
Komentar / pertanyaan tidak sesuai topik, basa-basi, tidak sopan, dll, akan kami hapus.